Buruan Serbu! Job Fair Kota Tangerang Buka Ribuan Lowongan Kerja

Kamis, 23-04-2025 | 00:10:33


KOTA TANGERANG, BANTEN EKSPLORE - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus berkomitmen dalam menciptakan ruang kerja yang adil bagi seluruh masyarakat, melalui pelaksanaan Job Fair resmi yang dibuka oleh Wakil Wali Kota Tangerang, Maryono Hasan di TangCity Mall, Kota Tangerang, pada Rabu (23/4/2025).


Maryono menegaskan, bahwa Pemkot harus dapat diakses oleh semua kalangan tanpa diskriminasi dan proses yang berbelit.


Job Fair ini juga membuka peluang besar bagi penyandang disabilitas dan kelompok rentan lainnya agar bisa mendapatkan pekerjaan yang layak.


“Kami ingin memastikan bahwa siapa pun, dari lulusan SMP hingga S1, bahkan teman-teman disabilitas sekalipun, memiliki kesempatan yang sama untuk mengakses dunia kerja,” ujar maryono.


Kali ini, Job Fair menghadirkan total 8.897 lowongan kerja, terdiri dari 3.297 posisi dalam negeri dan 5.600 posisi luar negeri, yang tersebar di 259 formasi jabatan dari 50 perusahaan.


"Alhamdulillah, sejak September 2020 hingga Maret 2025, sebanyak 22.965 pekerja berhasil terserap melalui program ini. bukan sekadar angka, tapi wujud nyata bahwa kehadiran pemerintah mampu menjadi jembatan antara pencari kerja dan dunia usaha," tambah Maryono.


Maryono, juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh mitra perusahaan dan lembaga pelatihan yang telah berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan ini.


Untuk ke depan, Pemkot Tangerang berkomitmen untuk terus memperluas kemitraan dan meningkatkan kualitas pelatihan kerja agar semakin banyak warga yang dapat terserap dalam dunia kerja.


“Kami membuka akses seluas-luasnya, karena kami percaya bahwa semua orang memiliki talenta. Inilah wujud komitmen kami untuk menghadirkan pelayanan publik yang memberdaya,” pungkasnya. (Mufid)

by admin

Rekomendasi Berita

Bupati Tangerang Perintahkan Sekda Untuk Perbarui Lantai Masjid Al-Amjad Pakai Marmer
Kamis, 24-04-2025 | 18:18:48
Baca Selengkapnya...
Puluhan Ribu Orang di Kabupaten Tangerang Tercatat Beresiko Menderita HIV/Aids
Kamis, 24-04-2025 | 17:43:25
Baca Selengkapnya...
Anggota DPRD Kota Tangerang Gandeng Kelurahan Gandasari Lakukan Sosialisasi Pemerintahan
Kamis, 24-04-2025 | 14:35:36
Baca Selengkapnya...
Polisi Ungkap Hasil Autopsi Jasad dalam Karung di Kota Tangerang
Kamis, 23-04-2025 | 00:22:07
Baca Selengkapnya...

Alamat Redaksi : Kampung Tegal Baju, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten.

media ditulis | Redaksi | Info Iklan | Tentang Kami,

© Copyright 2024